HARIANBANTEN.CO.ID – Wali Kota Cilegon Helldy Agustian menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Cilegon, Senin, 26 Agustus 2024. Rapat tersebut membahas Rancangan Peraturan Daerah mengenai Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2024.

Dalam paparannya, Helldy menjelaskan bahwa target pendapatan daerah dalam APBD Perubahan 2024 ditetapkan sebesar Rp2,39 triliun, dengan rincian Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp1,25 triliun dan pendapatan transfer sebesar Rp1,14 triliun.

“Target pendapatan daerah ini mengalami kenaikan sebesar Rp34,90 miliar dari target pendapatan reguler sebelumnya yang sebesar Rp2,35 triliun,” jelas Helldy, Senin, 26 Agustus 2024.

Helldy juga menambahkan bahwa anggaran belanja daerah dalam APBD Perubahan 2024 dialokasikan sebesar Rp2,49 triliun, yang meliputi belanja operasi sebesar Rp2,17 triliun, belanja modal sebesar Rp313,5 miliar, dan belanja tidak terduga sebesar Rp10 miliar.

“Alokasi belanja ini mengalami kenaikan sebesar Rp17,09 miliar dibandingkan alokasi belanja reguler sebelumnya yang sebesar Rp2,47 triliun,” ungkapnya.

Helldy mengapresiasi kontribusi anggota DPRD yang telah bersama-sama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dalam proses pembahasan APBD Perubahan 2024.

“Kecepatan dan fokus mereka dalam membahas serta memberikan masukan sangat kami hargai, baik pada agenda rapat gabungan sebelumnya maupun saat paripurna hari ini,” kata Helldy.

Menurut Helldy, perubahan APBD diperlukan untuk menyesuaikan dengan perkembangan kondisi dan kapasitas fiskal daerah, serta menyesuaikan dengan anggaran belanja program atau kegiatan sesuai target indikator kinerjanya.

Terakhir Helldy sampaikan proyeksi penerimaan pembiayaan daerah pada perubahan ini diperkirakan sebesar Rp102,04 miliar, meskipun mengalami penurunan sebesar Rp17,81 miliar dari proyeksi penerimaan pembiayaan daerah reguler sebelumnya yang sebesar Rp119,85 miliar.

“Pemerintah Kota Cilegon juga memutuskan untuk tidak melakukan pengeluaran pembiayaan tahun ini, setelah mempertimbangkan kondisi keuangan daerah secara matang,” tutup Helldy.

Rapat ini dihadiri Wakil Ketua I DPRD Kota Cilegon Hasbi Sidik, Wakil Ketua II DPRD Kota Cilegon Nurrotul Uyun, Sekretaris Daerah Kota Cilegon Maman Mauludin, dan Plh Asisten Daerah II Ahmad Aziz Setia Ade Putra,Asisten Daerah III Syafrudin, serta para kepala OPD. (Red)