CILEGON – Seorang wanita yang diketahui sedang hamil muda berusia 21 tahun, mencoba untuk melakukan percobaan bunuh diri, dengan cara melompat dari Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Eks Matahari Lama, Kelurahan Jombang Wetan, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon, Rabu (20/1).
Menurut Pengakuan NV, Aksi nekat ini dilakukannya lantaran depresi tidak mempunyai ongkos pulang ke Tanjung Priok, Jakarta.
Beruntung aksi nekatnya tersebut, diketahui oleh aparat Kepolisian Polres Cilegon, sehingga aksinya itu dapat digagalkan oleh pihak Kepolisian dan langsung diamankan di Mapolres Cilegon.
Ditemui Paur Subag Humas Polres Cilegon Iptu Sigit Dermawan menjelaskan, wanita tersebut hendak pulang ke Tanjung Priuk, Jakarta tapi tidak punya biaya dan sedang hamil.
“Ya, sekira pukul 09.15 WIB di Jembatan Penyeberangan Orang Matahari lama telah terjadi percobaan bunuh diri dan wanita yang m,encoba melakukan bunuh diri yang diketahui asal Bandar Lampung ini, berada di Mapolres Cilegon untuk dimintai keterangan,” katanya.
Menurut Pengakuan Wanita Tersebut, Dijelaskan Sigit percobaan bunuh diri dilakukannya sebanyak dua kali di tempat yang berbeda.
“Menurut pengakuan NV, sudah dua kali mencoba bunuh diri, yang pertama lompat dari atas tembok dengan ketinggian 5 Meter, namun gagal, yang kedua pagi tadi di JPO Deket gedung Eks Matahari,”jelasnya.(Red)
Discussion about this post