ASDP Wajibkan E-Ticketing Ferizy, Pemudik Diminta Pesan Tiket Lebih Awal
HARIANBANTEN.CO.ID – PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mengingatkan pemudik agar membeli tiket penyeberangan secara online melalui sistem e-ticketing Ferizy. Sistem ini diberlakukan untuk menghindari antrean panjang dan memastikan perjalanan lebih lancar.
“Tidak ada lagi penjualan tiket di pelabuhan. Semua pemudik wajib membeli tiket secara online sebelum keberangkatan,” ujar Direktur Utama ASDP, Heru Widodo.
ASDP menyarankan pemudik untuk membeli tiket jauh-jauh hari, mengingat pemesanan dapat dilakukan hingga H-60 sebelum keberangkatan. Selain itu, pemudik diharapkan tiba di pelabuhan sesuai jadwal yang tertera di tiket guna menghindari kepadatan dan antrean kendaraan.
Dengan sistem ini, ASDP optimistis mudik tahun ini dapat berlangsung lebih aman, tertib, dan nyaman bagi seluruh pemudik. (ASEP/Red)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.