CILEGON – Bendahara DPD Partai NasDem Kota Cilegon Hj Ruaniyah, SE santuni anak yatim di Lingkungan Curug, Kelurahan Rawa Arum, Kecamatan Grogol, (12/04/2019).
Kegiatan santunan tersebut juga dihadiri oleh tokoh masyarakat setempat.
Ditemui di lokasi kegiatan, Arif Kurniawan selaku Perwakilan keluarga mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh masyarakat yang hadir.
“Saya atas nama ibu Hj Ruaniyah mengucapkan terimakasih kepada masyarakat dan tokoh masyarakat Rawa Arum yang sudah berkenan hadir dalam kegiatan ini,” ungkapnya.
Menurut Arif, selain menggelar santunan untuk anak-anak yatim, juga diadakan pengajian.
“Kegiatan tersebut juga merupakan bentuk kepedulian Hj. Ruaniyah terhadap warga masyarakat di dapilnya. Seperti diketahui saat ini Hj. Ruaniyah juga merupakan Caleg DPRD Kota Cilegon dari Partai NasDem untuk Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Grogol-Pulomerak,” ucapnya.
Ia menambahkan, santunan ini tidak hanya dihadiri warga di sekitar lingkungan tempat tinggal Hj. Ruaniyah, tetapi juga warga Rawa Arum dan Gerem.
“Kegiatan seperti ini rutin diadakan Hj. Ruaniyah untuk menjalin Silahturahmi dengan warga,” terangnya.
Sementara itu, Hj Ruaniyah berharap agar warga Curug dan Rawa Arum mendukungnya pada pileg 2019 nanti. Harapannya agar priode ini ada keterwakilan anggota dewan yang berasal dari tokoh masyarakat asli Rawa Arum.
“Insya Allah jika diberikan amanah dan dipercaya masyarakat untuk membela dan memperjuangkan aspirasi mereka, Saya siap mengabdi untuk kota Cilegon” ucapnya. (/Red)
Discussion about this post