Pendaftaran Calon Ketua Gen Cilegon Dibuka, Simak Syarat dan Jadwalnya!
HARIANBANTEN.CO.ID – Seleksi calon Ketua Umum Generasi Cilegon (Gen Cilegon) resmi dibuka mulai Selasa, 1 April 2025. Hal ini disampaikan oleh Ketua Penyelenggara Pemilihan Ketua Umum Gen Cilegon, Badru Ibnu Hasan, pada Rabu, 2 April 2025.
Badru menjelaskan bahwa proses seleksi berlangsung selama satu minggu, hingga 8 April 2025. Para kandidat yang berminat diwajibkan mengirimkan biodata, daftar prestasi, serta visi dan misi mereka.
“Selain itu, setiap kandidat juga harus melampirkan agenda 100 hari kerja untuk periode April hingga Juli 2025,” ujar Badru.
Ia menambahkan bahwa program kerja yang diajukan nantinya harus membawa nama Gen Cilegon atau mewakili organisasi tersebut dalam setiap pelaksanaannya.
“Bagi generasi muda Cilegon, khususnya milenial dan Gen Z, yang tertarik untuk berpartisipasi bisa mengirimkan persyaratan ke email cilegongen@gmail.com,” jelasnya.
Sementara itu, Sekretaris Penyelenggara, Abdurrohim, mengungkapkan bahwa hingga saat ini sudah ada dua kandidat yang mendaftar.
“Saat ini ada dua kandidat yang telah mengirimkan data pribadi, tetapi mereka belum melampirkan program kerja 100 hari,” ungkapnya.
Ia menegaskan bahwa setiap kandidat masih memiliki waktu hingga 8 April 2025 untuk melengkapi persyaratan tersebut.
“Pelaksanaan program kerja akan dimulai dari April hingga Juli 2025. Kami juga masih membuka kesempatan bagi siapa saja yang berminat, baik sebagai ketua maupun pengurus,” pungkasnya. (Red)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.